KAB. BANDUNG, MPP – Camat Dayeuhkolot berupaya melestarikan lingkungan Situs Balong Toha,melalui forkopimcam Dayeuhkolot bersama PT Sparta menebar dua kwintal bibit ikan di balong Toha Dayeuhkolot Desa Dayeuhkolot, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung , Jumat (14/06/2024)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat Dayeuhkolot H. Kusnadi yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Camat Dayeuhkolot Drs Asep Suryadi MKP,, Danramil 2407 Dayeuhkolot Kapten chb Asep Yohana, Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Suyatno S.Pd.i, beserta para kanit, Anggota Koramil Dayeuhkolot, persomil Polsek Dayeuhkolot, Sat Pol PP Dayeuhkolot, Owner Direksi PT. Sparta Gani Gunawan, Personalia PT. Sparta Bu Rizky, Karyawan PT. Sparta dan Tokoh masyarakat, Karang Taruna Dayeuhkolot.
Penaburan benih ikan lokal yang biasa dijumpai di area sungai yang ada di Jawa Barat di Balong Thoha Dayeuhkolot, merupakan langkah yang strategis dalam upaya melestarikan populasi ikan dan menjaga keberlanjutan ekosistem sungai serta kawasan sekitarnya.
Tindakan ini tidak hanya berpotensi mengoptimalkan populasi ikan lokal yang penting bagi ekosistem Balong Thoha,tetapi juga dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga keberagaman hayati dan menjaga situs bersejarah seperti situs pahlawan Thoha.
Camat Dayeuhkolot Drs Asep Suryadi MKP mengatakan,Dengan penaburan benih ikan di Balong Thoha, Dayeuhkolot, diharapkan tercipta lingkungan yang sehat dan seimbang bagi kehidupan ikan lokal,katanya.
Langkah ini juga dapat memberikan dampak positif dalam menjaga keberagaman hayati di wilayah tersebut serta mendukung keberlanjutan ekosistem balong Thoha, yang secara tidak langsung juga melindungi situs bersejarah seperti situs pahlawan Thoha,imbuhnya.
Upaya pelestarian populasi ikan lokal dan menjaga kelestarian ekosistem di Balong Thoha merupakan langkah yang strategis dalam mendukung konservasi sumber daya alam dan perlindungan lingkungan.
“kegiatan penaburan benih ini bertujuan untuk menambah populasi dan keaneka ragaman jenis ikan serta mencegah terjadinya kepunahan ikan di perairan Kecamatan Dayeuhkolot, khususnya di balong toha desa dayeuhkolot”,tuturnya.
Ia menjelaskan jenis ikan yang ditanam di Balong Thoha,”Adapun jenis ikan yang di tebar diantaranya jenis ikan yang biasa di jumpai disungai wilayah jawa barat diantaranya benih Ikan Lalawak, Ikan Sepat siam, Ikan Beureum panon, Ikan Nilem dan Ikan Tawes”,jelasnya.
Kegitan tersebut dilaksanakan untuk restocing ikan di perairan yang diharapkan mampu meningkatkan produksi ikan dengan Tujuan dari penebaran ikan untuk menjaga kelestarian makhluk hidup yang hidup di perairan Sehingga diharapkan masyarakat sekitar ikut aktif menjaga lingkungan terutama di perairan,pungkasnya.
Dikesempatan yang sma, Danramil 2407 Dayeuhkolot Kapten chb Asep Yohana mengatakan, Dua kwintal benih ikan yang ditabur ini di lepas di balong Toha Dayeuhkolot selain pelesatarian alam juga untuk menjaga monumen bersejarah perjuanagn Moch Thoha di wilayah Dayeuhkolot.
“Dengan peran serta semua pihak, termasuk masyarakat setempat, pemerintah daerah, dan stakeholder terkait, diharapkan upaya ini dapat menjadi contoh positif dalam pelestarian lingkungan dan situs sejarah yang memiliki nilai penting bagi masyarakat Jawa Barat.
Semoga penaburan benih ikan ini dapat memberikan hasil yang positif dalam menjaga keberlanjutan ekosistem Balong Thoha dan kawasan sekitarnya, serta memberi kontribusi dalam menjaga warisan sejarah dan budaya di situs pahlawan Thoha”,katanya***
*(Robinson78)*