Kabupaten Bandung_20 Desember 2023 Bupati Bandung,Dadang Supriatna menyampaikan refleksi dan rencana kerja di tahun 2024 dalam talkshow “Ngabedaskeun” di PRFM,Rabu (20/12/2023).Dalam talkshow tersebut,Bupati Dadang Supriatna mengungkapkan sejumlah poin terkait pembangunan di Kabupaten Bandung selama tahun 2023 dan juga kendalanya.

Salah satu poin yang diungkapkan oleh Bupati Dadang adalah Kabupaten Bandung berhasil meraih 247 penghargaan selama tahun 2023, termasuk penghargaan dari Ombudsman RI dengan nilai 96,16% kategori “Zona Hijau”.

“Sebelumnya,Kabupaten Bandung hanya mendapatkan nilai sekitar 67%,tapi tahun ini kami mendapatkan nilai 96,16% dengan kategori “zona hijau”.Artinya,pelayanan publik di Kabupaten Bandung sudah sesuai standar dan sudah jauh lebih baik,”paparnya.

Bupati Dadang juga menyebutkan dari 13 program prioritas,sejumlah program seperti insentif guru ngaji,insentif pengurus RT/RW,dan perbaikan rumah tidak layak telah berjalan sesuai rencana.

“Target perbaikan rumah yang semula 7.000 unit per tahun bahkan berhasil melampaui target dengan realisasi lebih dari 7.000 unit per tahun. Tahun depan,Pemerintah Kabupaten Bandung berencana memberikan insentif berupa BPJS Kesehatan dan ketenagakerjaan bagi petani dan kader PKK,”jelas Bupati Dadang.

Di sektor pariwisata,Bupati menyampaikan bahwa Kabupaten Bandung telah berhasil menyelesaikan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) dan menjadi kabupaten yang pertama dari 514 kota/kabupaten se-Indonesia.RDTR ini mencakup pemetaan titik lokasi wisata dan potensinya,sehingga dapat memberikan kepastian bagi para pengelola pariwisata.

“Di Kabupaten Bandung ada beberapa tempat pariwisata yang lahannya bukan milik pemerintah Kabupaten Bandung sehingga kami kesulitan membangun infrastruktur ataupun menarik retribusi maka dengan RDTR ini kita bisa melakukan pemetaan titik-titik pariwisata,” tambah Bupati Bedas tersebut.

Namun,bupati yang akrab disapa Kang DS tersebut mengakui selama 2,5 tahun ia menjabat,masih ada sejumlah kekurangan. Meski demikian,penghargaan yang diperoleh Pemerintah Kabupaten Bandung selama tahun 2023 ini menjadi bukti bahwa cukup banyak capaian yang meningkat.

“Saya atas nama pribadi dan atas nama pemerintah mengucapkan terima kasih kepada semua elemen di Kabupaten Bandung yang telah bekerja keras hingga bisa meraih penghargaan-penghargaan tersebut.Mudah-mudahan prestasi-prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi kita untuk menjadi lebih baik lagi,” tambahnya.

“Untuk tahun 2024,Pemerintah Kabupaten Bandung sudah merampungkan pembahasan APBD dengan DPRD.Fokus penggunaan anggaran tersebut untuk pembangunan RSUD Pacira, akses jalan mantap,pembuatan enam buah danau di wilayah rawan banjir, penanggulangan sampah,pendidikan,kesehatan, dan kebutuhan dasar masyarakat lainnya,”papar Kang DS.

Di akhir acara,tak lupa Kang DS mengajak kepada masyarakat Kabupaten Bandung untuk bersama-sama bekerja keras demi menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk ASN,untuk bekerja keras dengan fisik, bekerja cerdas dengan intelektual,dan bekerja ikhlas dengan hati,” pungkasnnya.

*(Robinson/Ahmad)*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan tulis komen anda!
Masukkan nama anda disini