Ciamis, MP Polri

– Milad atau Hari Ulang Tahun Desa Mekarbuana ke 12 disambut meriah oleh warga masyarakat dari berbagai kalangan di Desa tersebut.Agenda tahunan yang diselenggarakan setiap bulan Desember tersebut merupakan agenda pesta rakyat yang ditunggu tunggu oleh masyarakat Desa Mekarbuana Kecamatan Panawangan Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat.Berbagai kegiatan olah raga maupun pentas seni di gelar guna menambah semarak suasana.

Ade Sambas Kepala Desa Mekarbuana saat berbincang dengan awak media di lokasi kegiatan menyampaikan,”Hari ini merupakan bagian dari rangkaian acara dalam rangka Milad atau memperingati hari jadi Desa Mekarbuana yang ke 12,alhamdulilah kegiatan baik pentas seni dan kegiatan kegiatan yang lain telah digelar dimana respon dan antusiasme warga sangat positif dan luar biasa,karena ada yang berbeda untuk kegiatan tahun ini,dimana rangkaian kegiatan akan ditutup dengan pentas seni wayang golek modern dan acara tersebut merupakan swadaya masyarakat, asli putra daerah karena berasal dari Panawangan,”

Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk rasa kecintaan,kepedulian dan rasa memiliki masyarakat kepada Desanya,serta lebih mempererat hubungan emosional antara aparatur Desa dengan warga,sehingga timbul rasa sauuyunan atau kebersamaan bahu membahu dalam simpul gotong royong untuk membangun Desa Mekarbuana ke depan,”imbuhnya.

Ade Sambaspun mengungkapkan bahwa kegiatan milad merupakan perwujudan rasa syukur dan bentuk penghormatan terhadap para pendahulu pendahulu para sesepuh yang telah berjasa dalam sejarah terbentuknya dan berdirinya Desa Mekarbuana.

(Jurnalis Didin Saepudin)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan tulis komen anda!
Masukkan nama anda disini