Kemiri, MP-POLRI – Dalam menghadapi Pilkada 2024 , Kasatpol PP Kabupaten Tangerang melalui Kasie Satpol PP Kecamatan Kemiri mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kondusivitas dan keamanan di wilayahnya. Hal ini disampaikan dalam sebuah Pemasangan Spanduk yang di pasang di Kantor Kecamatan Kemiri kabupaten Tangerang Banten pada Kamis (14/11/24).
Dalam kesempatan tersebut, Kasie Satpol PP Kecamatan Kemiri, Dr, Asep Rohimat mengingatkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman dan damai selama masa pemilihan. “Pilkada adalah momentum penting bagi kita semua. Mari kita jaga bersama agar proses demokrasi ini berjalan dengan lancar dan tanpa gangguan,” ujarnya.
Asep juga menekankan bahwa partisipasi aktif masyarakat sangat diperlukan untuk mencegah potensi konflik sosial yang mungkin muncul. “Kami berharap masyarakat dapat saling menghormati pendapat satu sama lain, serta tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah. Mari kita ciptakan suasana yang kondusif,” tambahnya.
Selain itu, Kasie Satpol PP juga mengingatkan tentang pentingnya pemantauan terhadap aktivitas politik yang berlangsung di lingkungan sekitar. “Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait untuk memastikan keamanan dan ketertiban. Kami juga mengajak masyarakat untuk melaporkan segala bentuk kegiatan yang mencurigakan,” tegasnya.
Dalam rangka mendukung pemilihan yang bersih dan transparan, Kasatpol PP Kabupaten Tangerang H. Agus melalui Asep Rohimat mengajak semua elemen masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam sosialisasi dan edukasi terkait pelaksanaan Pilkada. “Mari kita tingkatkan kesadaran politik dan berikan suara kita dengan bijak. Setiap suara sangat berarti untuk masa depan daerah kita,” pungkasnya.
Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Pilkada 2024 di Kabupaten Tangerang dapat berlangsung dengan aman, damai, dan demokratis.
Ag94