LUBUKLINGGAU, MP-POLRI – Pasangan bakal calon Walikota dan wakil Walikota H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Effendi resmi mendaftarkan diri ke komisi pemilihan umum (KPU) untuk maju dalam Pilkada serentak bulan November mendatang, Selasa (27/8/2024) Pukul 14.00 WIB.
Terpantau awak media, Ribuan Relawan dan simpatisan mengiringi dan juga antusias menunggu kehadiran pasangan H. Rachmat Hidayat – H. Rustam Effendi mendatangi gedung KPU Kota Lubuklinggau.
Ketua KPU Kota Lubuklinggau Aspin Dodi mengatakan”terima kasih kepada seluruh yang hadir yakni dari partai pengusung pasangan Yoppi-Rustam, untuk diketahui pendaftaran pasangan calon Walikota wakil Walikota dibuka mulai hari ini tanggal 27 Agustus 2024, dan Pasangan H. Rachmat Hidayat – H. Rustam Effendi merupakan Paslon Pertama yang mendaftarkan diri kepada kami di KPU, ”ungkapnya.
Dalam jumpa pers di media center KPU, H. Rachmat Hidayat yang lebih akrab disapa Yoppi Karim menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh relawan, tim keluarga, simpatisan yang rela datang walaupun cuaca panas terik, ”kata Yoppi.
Selanjutnya kami akan mengikuti lagi tahapan pemeriksaan kesehatan yang berpusat di Rumah Sakit M.Husin Palembang, Mohon doanya semoga dilancarkan dan tidak ada hambatan dalam proses pendaftaran di KPU, ”tutupnya.
(Chandra The).