Selasa (24/Oktober/2023), Pukul 09 : 00 WIT. Kanit Bin Polmas BRIPKA. F. Baker,bersama 2 (Dua) anggota Sat Binmas Polres Buru Selatan, melaksanakan kegiatan Binpenakta (Pembinaan Anak Dan Wanita) di Desa Lektama, Kecamatan Namrole Kabupaten Buru Selatan.
Kegiatan Binpenakta (Pembinaan Anak Dan Wanita),berlokasi di halaman rumah Bapak Suriyaman Solissa.
Adapun tujuan dari dilaksanakannya kegiatan Binpenakta (Pembinaan Anak Dan Wanita) tersebut,adalah : Untuk meningkatkan kemitraan Polri dengan masyarakat.Kegiatan Binpenakta, di laksanakan dengan cara mendatangi masarakat,dan bertatap muka secara langsung dengan masyarakat desa.
Kegiatan yang di laksanakan,juga berdampak positif untuk memberikan rasa aman dan nyaman,bagi masyarakat yang di kunjungi,dan juga bagi masyarakat Desa Lektama pada umumnya.Kegiatan juga berdampak terhadap berkurangnya tindakan kriminal,dan terantisipasinya gangguan kamtibmas,sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang Kondusif,di lingkungan desa.
Pada kegiatan Binpenakta,anggota Sat Binmas Polres Buru Selatan,juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada ibu-ibu,khususnya di lingkungan satu,Desa Lektama.Pesan kamtibmas yang disampaikan kepada ibu-ibu, untuk selalu mengawasi setiap aktifitas anak-anak mereka di luar rumah,sehingga tidak menjadi korban dari Tindak Pidana Asusila, Pencabulan Dan Kekerasan Terhadap Anak Di Bawa Umur.
Kegiatan berlangsung dengan aman dan terkendali. Kegiatan berakhir pada Pukul 11 : 15 WIT.
(hms).