POS KESEHATAN MUDIK 2018 KABUPATEN SUBANG SANGAT MEMBANTU PEMUDIK

126
views

Media Purna Polri,Subang – Pengadaan tenda berikut sarana prasarana kesehatan yang di sediakan oleh Direktorat Fasilitas Pelayanan Kesehatan Kementrian Kesehatan.

Ada dua pos yang di fasilitasi oleh Kementrian Kesehatan antara lain di Rest Area Km 101 CiPali dan Rest Area Km 88 A Purbaleunyi.Terhitung dari tanggal 7 Juni sampai dengan 24 Juni 2018.
Pelayanan yang di berikan antara lain Konsultasi Kesehatan,Pemeriksaan Kesehatan,Pelayanan Kesehatan Tradisional,Kegawat Daruratan dan Rujukan ke Rumah Sakit terdekat.

Di kunjungi di ruang kerjanya Asep Supriatna S Sos,M MKes menjelaskan untuk melakukan dan melaksanakan instruksi dari Pimpinan Kepala Dinas Kesehatan,kita sebagai Tim Kesehatan yang berada di wilayah Kabupaten Subang harus melayani atau mengutamakan keselamatan pasien,pada arus mudik maupun arus balik kita harus siaga 24 jam kapanpun di butuhkan karena untuk meminimalisir kejadian yang tidak di harapkan terutama untuk kegawat daruratan.

Paramedis H.Pulung S Kep Ns memeriksa kesehatan pemudik

Jadi ketika bisa kita tangani agar para pemudik atau arus balik dapat melanjutkan perjalanannya dengan selamat sampai tujuan,bahkan sesuai arahan dan aturan yang sangat bijak dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang jangan memungut atau membebani saudara-saudara kita yang melakukan perjalanan arus mudik atau arus balik dengan uang sepeserpun karena intinya kita kemanusiaan saja,”Ujarnya.

Puskesmas Kalijati sendiri menurunkan tenaga ahli dari dokter,bidan,perawat dan di bantu oleh adik-adik Pramuka(SBH).

Di mana keterampilan yang sudah di kuasai oleh adik-adik Pramuka tersebut ini adalah ilmu pijat Refleksi,karena mereka sudah di latih secara teratur bagaimana cara menanggulanginya.
Sementara bidan sendiri untuk mengantisipasi kalau terjadinya kelahiran atau kegawat daruratan,”tandasnya.(Adi/Margono)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan tulis komen anda!
Masukkan nama anda disini